Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Olahraga » Cabor E-sports Porprov Jatim 2025 siap digelar di Lippo Plaza Batu

Cabor E-sports Porprov Jatim 2025 siap digelar di Lippo Plaza Batu

  • calendar_month Rab, 21 Mei 2025

Peweimalang.com, Batu – Cabang olahraga (cabor) E-sports dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur 2025 dipastikan akan digelar di Lippo Plaza Batu, Jalan Diponegoro, Kota Batu. Kompetisi ini akan berlangsung mulai 30 Juni hingga 5 Juli 2025 dan akan mempertandingkan lima gim populer, yakni Mobile Legends, PUBG Mobile, Free Fire, E-Football, dan FIFA.

Ketua Umum Esports Indonesia (ESI) Jawa Timur yang juga menjabat sebagai Kepala BIN Daerah Jawa Timur, Brigjen TNI Murbianto Adhi Wibowo, telah melakukan peninjauan langsung ke lokasi pertandingan.

Dia menyampaikan bahwa venue yang akan digunakan sudah layak dan sesuai standar.

Link Banner

“Venue E-Sports di Lippo Plaza telah memenuhi standar kelayakan untuk pelaksanaan kompetisi. Tempat ini sangat representatif dan kami optimistis pelaksanaan Porprov Jatim cabang eSport di Kota Batu akan berjalan lancar dan sukses,” tegas Brigjen TNI Murbianto.

Sementara itu, Assisten Manager Marcomm Lippo Plaza Batu, Yoga Bagus Januar, menyatakan bahwa pihaknya telah berpengalaman dalam menyelenggarakan turnamen gim sejak beberapa tahun terakhir.

“Di sini sudah dari sekitar tahun 2019-an mengadakan turnamen gim, terutama PUBG Mobile dan Mobile Legends,” ungkap Yoga.

Lokasi yang akan digunakan untuk pertandingan Cabor E-sports Porprov Jatim 2025. (Dafa Wahyu Pratama)

Matangkan Persiapan Venue Cabor E-sports

Dia juga memastikan kesiapan penuh pihaknya dalam mendukung gelaran Porprov Jatim 2025. Menurutnya, persiapan kini telah masuk tahap akhir dan tinggal menyelesaikan koordinasi teknis bersama KONI.

“Sudah koordinasi dengan KONI soal urusan teknis dan timeline, karena pelaksanaannya sebentar lagi, kami juga berperan lebih aktif lagi,” tuturnya.

Sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran acara, Lippo Plaza Batu akan bekerja sama dengan penyedia layanan internet guna memastikan koneksi yang stabil selama pertandingan berlangsung.

Selain itu, koordinasi dengan para tenant juga dilakukan sebagai bagian dari persiapan menyambut ribuan pengunjung yang diperkirakan mencapai 14.000 orang.

“Harapannya ada banyak promo khusus Porprov yang disajikan untuk para atlet, pelatih, official, ataupun keluarga atlet,” kata Yoga.

Ia juga berharap ajang Porprov Jatim 2025 ini dapat berlangsung dengan sukses, baik dari sisi pelaksanaan maupun dalam memberikan dampak positif terhadap peningkatan penjualan UMKM di Kota Batu.

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

expand_less